Welcome to our blog...

Welcome to our blog....

Disini Anda dapat sharing tentang semua hal yg berhubungan dengan bisnis dan investasi.

* Mungkin selama ini Anda mempunyai pertanyaan seputar investasi yang sedang atau akan Anda jalankan, silakan..
* Mungkin Anda mempunyai pengalaman atau tips berbisnis dan berinvestasi, silakan...

Kamis, 25 Agustus 2011

Kesempatan BELI !! Emas Akan Mencoba Level $1.720 per troy once,

Monexnews - Setelah berhasil menembus level $1,800/ons, selanjutnya untuk jangka pendek emas menuju level $1,720/ons, menurut Barclays Capital. Hari Rabu (24/06) logam mulia anjlok lebih dari 4% terkait keraguan investor mengenai tindakan Fed untuk sinyal stimulus baru.

Untuk jangka panjang, analis dan trader memperkirakan outlook emas masih bullish dikarenakan ketidak pastian pertumbuhan ekonomi global dan masalah hutang zona Eropa. Spot emas bergerak tipis di $1,754/ons, naik $3.20 dari level penutupan. Sementara harga perak akan terkoreksi lebih agresif dari perkiraan," katanya. Perak telah menembus level di bawah $39.75/ons potensi pelemahan selanjutnya di $37.50/ons. Spot perak di $39.67/ons, turun dua sen dari level penutupan.

 

Emas Stabil Setelah Sell-Off; CME Naikkan Marjin

Monexnews - Emas bertahan stabil pada hari Kamis setelah penurunan tajam harga pada sesi sebelumnya karena investor membuang aset safe haven tersebut, sementara kenaikan margin dalam emas COMEX lebih lanjut dapat membebani sentimen. Spot emas diperdagangkan sedikit berubah pada $1,748.99 per troy ounce, setelah membukukan penurunan terburuk hariannya sejak Desember 2008 dengan penurunan sebesar 4.3 persen pada hari Rabu.
Emas AS turun tipis 0.2 persen menjadi $1.753.
Di tengah gejolak pasar, CME Group menaikkan persyaratan margin untuk kontrak berjangka emas di COMEX sebesar 27 persen, kenaikan terbesar dalam lebih dari dua setengah tahun dan kenaikan keduanya di bulan ini.
Pesanan baru untuk barang tahan lama AS naik untuk periode bulan Juli, menawarkan harapan perekonomian yang sakit bisa menghindari resesi kedua meskipun ukuran dari pengeluaran bisnis dan resiko kejatuhan masih bertahan di pasar keuangan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar